Aspek Psikologis dari Penggunaan Internet

PERKEMBANGAN INTERNET DI MASYARAKAT

Internet merupakan suatu teknologi dalam mengakses situs-situs tertentu untuk mencari,mengumpulkan atau mendapatkan berbagai informasi dari luar tergantung bagaimana pengguna menggunakannya dalam memenuhi kebutuhannya ,apalagi di jaman globalisasi sekarang bukan hal yang dipandang biasa untuk memenuhi kebutuhan informasi ,internet sudah menjadi kebutuhan yang sangat dibutuhkan dalam berbagai aspek kehidupan, masing-masing karena sudah tidak perlu mencari informasi dari berbagai media manapun ,atau pun informasi dari satu dengan yang lainnya karena internet sudah mengubah pola pikir masyarakat menjadi berwawasan luas ,internet memberikan konstribusi besar bagi masyarakat, pemerintah/lembaga dan perusahaan. tentunya jika saya membicarakan “perkembangan internet bagi masyarakat indonesia”   teknologi internet sudah mengubah gaya hidup masyarakat indonesia yang bersifat primitif menjadi modern, dalam kehidupan sosial masyarakat sudah bisa mengakses internet dimanapun mereka berada entah itu mengggunakan modem , wifi zone dll.

gpoy

Berbagai macam kemudahan dalam mengakses di internet telah ditawarkan, mulai dari fasilitas paket internet murah di handphone, layanan bulanan internet dirumah, hingga fasilitas internet wifi di perkantoran, sekolah, rumah, kampus dll. Membuat masyarakat semakin gencar dalam mengakses internet. Internet yang pada umumnya memiliki fungsi sebagai akses informasi, layanan media sosial, hingga sebagai ajang peluang online shop semakin berjamuran dimana-mana. Tidak hanya memberi efek positif dalam masyarakat namun, juga memberi efek negatif bagi perkembangan psikologis seseorang. Sebelum kita membahas masalah tersebut, ada baiknya kita mengetahui internet secara umum terlebih dahulu?

MANFAAT DAN KEBURUKAN INTERNET

  • MANFAAT INTERNET

Komunikasi

Tujuan utama penggunaan internet selalu berupa komunikasi. Dan dalam hal ini, internet telah memenuhi harapan. Meski demikian, inovasi terus dilakukan untuk membuatnya jadi lebih cepat dan lebih stabil.

????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????

Sekarang kita dapat berkomunikasi dengan seseorang yang sedang berada di bagian yang lain dari dunia ini. Untuk komunikasi yang lebih baik, kita dapat menggunakan fasilitas e-mail; kita dapat bercakap-cakap berjam-jam dengan orang yang kita sayangi. Ada banyak layanan messenger yang ditawarkan. Dengan bantuan layanan seperti itu, maka hal seperti pertemanan global telah menjadi lebih mudah untuk dilakukan, dimana Anda dapat berbagi tentang pemikiran Anda dan mempelajari kultur lain dari etnis yang beragam.

Informasi

Informasi mungkin keuntungan yang paling besar yang internet tawarkan. Internet seperti sebuah harta karun terpendam untuk informasi. Banyak informasi pada topik apapun di dunia ini tersedia di Internet. Mesin Pencari seperti Google dan Yahoo melayani Anda untuk hal tsb. Anda hampir dapat menemukan setiap jenis data pada segala subjek yang Anda cari. Ada informasi dalam suatu jumlah sangat besar yang tersedia pada internet untuk tiap-tiap hal yang diketahui manusia, mulai dari hukum dan layanan pemerintahan, konferensi dan pekan raya perdagangan, informasi pasar, pendukung teknis, gagasan-gagasan baru, dan masih banyak lagi.

Information

Para siswa dan anak-anak adalah bagian dari para pengguna Internet yang menggunakannya untuk riset. Saat ini, hampir setiap siswa itu perlu menggunakan Internet untuk riset dengan tujuan mengumpulkan sumber daya yang tersedia. Para guru sudah mulai memberi tugas yang memerlukan riset di Internet. Di saat yang mendatang, riset pada isu-isu medis menjadi lebih mudah untuk dilakukan. Banyak situs web yang tersedia di internet menawarkan sejumlah besar informasi untuk orang-orang yang sedang melakukan riset tentang penyakit dan berbicara dengan dokter secara online pada situs-situs tertentu. Di tahun 1998, lebih dari 20 juta orang yang dilaporkan menggunakan internet untuk mendapatkan informasi kesehatan.

Hiburan

free-music-download-mp3-downloader-art-work

Hiburan adalah alasan populer yang lain mengapa banyak orang suka menjelajah di Internet. Sesungguhnya, media internet telah sukses di dalam memenuhi banyak hal dari segi hiburan. Mengunduh game, mengunjungi chat rooms atau hanya surfing di web adalah sebagian hal yang dilakukan para pengguna internet. Ada banyak game yang dapat diunduh dari Internet secara gratis. Industri game online telah menarik perhatian luar biasa dari para pecinta game. Chat rooms menjadi populer sebab para pengguna dapat bertemu dengan orang-orang menarik yang baru ditemui. Bahkan Internet telah digunakan orang-orang untuk menemukan pasangan hidup. Saat seseorang menjelajahi Web, ada banyak hal yang dapat ditemukan. Musik, hobi, kabar berita dan banyak hal lain dapat ditemukan dan dibagi bersama di Internet.

Jasa-jasa Layanan

eticket          job ad

Banyak jasa layanan kini disediakan di internet seperti perbankan online, lowongan pekerjaan, membeli karcis, jasa bimbingan pada tiap-tiap aspek kehidupan, reservasi hotel, dsb. Sering kali jasa layanan ini tidak tersedia off-line dan dapat berharga lebih mahal.

E-Commerce

creation-logo-entreprise-710392896101901-2

E-commerce menjadi konsep yang digunakan untuk hal-hal yang komersil, atau hubungan bisnis yang melibatkan perpindahan informasi secara global melalui Internet. E-commerce telah menjadi suatu fenomena yang dihubungkan dengan segala hal dalam berbelanja, hampir apapun. Anda sebut produknya dan Ecommerce akan menyediakan tiap-tiap produk dan layanan di ambang pintu rumah Anda. E-commerce mempunyai cakupan produk yang luas mulai dari kebutuhan rumah tangga, teknologi sampai hiburan.

 

  • KEBURUKAN INTERNET

Pencurian Informasi Pribadi

ios-hack

Jika Anda menggunakan Internet, Anda mungkin menghadapi bahaya dalam hal informasi pribadi Anda, seperti nama, alamat, nomor kartu kredit, dsb yang dapat diakses oleh pihak lain yang dapat membuat masalah buruk bagi Anda.

Spamming

iStock_000019108315XSmall
Spamming mengacu pada pengiriman e-mail yang tak dikehendaki dalam jumlah besar, yang tidak memiliki tujuan dan tidak diperlukan yang dapat mengganggu keseluruhan sistem. Aktivitas ilegal seperti itu dapat membuat Anda frustasi, jadi daripada hanya mengabaikannya, Anda dapat berusaha untuk mencoba menghentikan aktivitas ini sehingga menggunakan Internet dapat menjadi lebih aman.

Ancaman virus

internet-antivirus-pro

Virus tak lain adalah suatu program yang mengganggu fungsi normal dari sistem komputer Anda. Komputer yang terhubung dengan internet cenderung lebih terbuka terhadap serangan virus dan dapat berakhir dengan kerusakan seluruh data di hard disk Anda, menyebabkan Anda benar-benar sakit kepala.

Pornografi

Ini barangkali ancaman yang paling besar berhubungan dengan mental hidup yang sehat dari anak-anak Anda. Suatu isu yang sangat serius berhubungan dengan Internet. Ada ribuan situs pornografi di Internet yang dapat dengan mudah ditemukan dan merupakan suatu faktor merugikan bila membiarkan anak-anak menggunakan Internet secara bebas tanpa adanya bimbingan.

Meskipun internet dapat menciptakan malapetaka, kerusakan dan penyalahgunaannya dapat berakibat fatal, kebaikan dari internet masih lebih banyak dari keburukannya.

 

ASPEK DEMOGRAFI PENGGUNAAN INTERNET

 

  • Pengaruh Gender

Gender dalam sosiolog mengacu pada sekumpulan ciri-ciri khas yang dikaitkan dengan jenis kelamin individu (seseorang) dan diarahkan pada peran sosial atau identitasnya dalam masyarakat. WHO memberi batasan gender sebagai “seperangkat peran, perilaku, kegiatan, dan atribut yang dianggap layak bagi laki-laki dan perempuan, yang dikonstruksi secara sosial, dalam suatu masyarakat. Pengaruh gender di internet pada umumnya wanita yang sering bermain dengan internet, misalnya facebook, twitter dan lain-lain. Wanita selalu memposting lebih banyak daripada pria, karena wanita terlalu sensitive pada apa yang sedang terjadi dan sangat emosional. Pada pria lebih cenderung ke forum atau game online. Pria juga senang berjam-jam untuk melakukan hal itu. Internet juga bisa membuat para pria terpengaruh oleh fashion jaman sekarang. Contohnya dari Korea, bisa saja mereka membuat para pria mengenakan fashion itu, tetapi dari sudut pandang wanita fashion itu tidak cocok untuk mereka yang pria jantan, contohnya dari gaya rambut. Jaman sekarang para pria banyak yang mengikuti gaya rambut dari negara luar, padahal gaya rambut itu membuat mereka terlihat seperti wanita. Semakin berkembangnya internet dan globalisasi membuat banyak yang pria seakan-akan menjadi wanita dan wanita seperti pria.

  • Pengaruh Usia

Internet juga membawa pengaruh yang signifikan bagi semua kalangan. Oleh karena itu, tidak hanya orang dewasa saja yang sudah mengenal internet tapi anak-anak juga, bahkan mereka sudah bisa menggunakannya secara langsung.
Sebenarnya internet memberikan fungsi secara berlawanan, khususnya bagi anak-anak karena di satu sisi internet memberikan dampak positif namun di sisi lain terdapat dampak negatifnya.
Jika dilihat dari sisi positif,dunia internet sangat berarti bagi anak-anak karena dengan internet anak bisa mencari ilmu pengetahuan atau informasi apa saja dari situs-situs yang dikunjunginya tanpa ada batasan jarak dan waktu. Selain itu manfaat lain dari internet adalah anak-anak bisa berlatih surat-menyurat dalam bentuk email, saling berbincang atau berkomunikasi dengan yang lainnya dan bisa menambah teman dari berbagai belahan dunia, juga dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan semangat belajar pada anak misalnya dengan memanfaatkan software yang menarik agar minat belajar anak tersebut menjadi tergugah.
Disamping lain internet juga terdapat sisi negatifnya. Kebanyakan dari anak-anak memiliki rasa ingin tahu dan penasaran yang sangat besar terhadap apa yang baru mereka kenal atau temui. Bisa saja tanpa sengaja seorang anak membuka sebuah situs orang dewasa yang tidak layak mereka lihat. tentunya itu dapat berakibat buruk pada anak tersebut dan mungkin mempengaruhi perkembangannya. Selain itu dampak negatif lain adalah, anak bisa kecanduan internet atau game online yang akan membuat anak tersebut menjadi malas dan tidak mengenal waktu. Jadi seharusnya anak-anak diberikan pengawasan dari orang tua dalam menggunakan internet, sehingga anak dapat diarahkan ke-hal yang lebih positif dan dapat terhindar dari dampak negatif.
Pemanfaatan Internet tentu harus di sesuaikan dengan tingkat usia anak. Usia anak SD rata-rata berkisar antara 7-13 tahun. Dan tingkatan itu semua memiliki cara penanganan yang berbeda. Berikut tahap pengenalan Internet pada anak sesuai tingkat usianya.

USIA 4 S/D 7 TAHUN
Anak mulai tertarik untuk melakukan eksplorasi sendiri. Meskipun demikian, peran orang tua masih sangat penting untuk mendampingi ketika anak menggunakan Internet. Dalam usia ini, orang tua harus mempertimbangkan untuk memberikan batasan-batasan situs yang boleh dikunjungi, berdasarkan pengamatan orang tua sebelumnya. Untuk mempermudah hal tersebut, maka orang tua bisa menyarankan kepada anaknya untuk menjadikan sebuah direktori atau search engine khusus anak-anak.

USIA 7 S/D 10 TAHUN
Dalam masa ini, anak mulai mencari informasi dan kehidupan sosial di luar keluarga mereka. Inilah saatnya dimana faktor pertemanan dan kelompok bermain memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kehidupan seorang anak. ada masa ini, fokus orang tua bukanlah pada apa yang dikerjakannya di Internet, tetapi berapa lama dia menggunakan Internet.

USIA 10 S/D 12 TAHUN
Pada masa pra-remaja ini, anak yang membutuhkan lebih banyak pengalaman dan kebebasan. Inilah saat yang tepat untuk mengenalkan fungsi Internet untuk membantu tugas sekolah ataupun menemukan hal-hal yang berkaitan dengan hobi mereka. Pada usia ini, sangatlah penting untuk menekankan konsep kredibilitas. Anak-anak perlu memahami bahwa tidak semua yang dilihatnya di Internet adalah benar dan bermanfaat, sebagaimana belum tentu apa yang disarankan oleh teman-temannya memiliki nilai positif.

USIA 12 S/D 14 TAHUN
Inilah saat anak-anak mulai aktif menjalani kehidupan sosialnya. Bagi yang menggunakan Internet, kebanyakan dari mereka akan tertarik dengan online chat (chatting). Masa ini merupakan masa yang tepat bagi kebanyakan orang tua untuk bercerita dan berbagi informasi tentang hal-hal seksual kepada anaknya. Tetapi di sisi lain, pemasangan software filter secara diam-diam ataupun tanpa persetujuan sang anak, bisa berdampak pada timbulnya resistansi sang anak kepada orang tua.

USIA 14 S/D 17 TAHUN
Masa ini adalah masa yang paling menarik dan menantang dalam kehidupan seorang anak remaja dan orangtua. Seorang remaja akan mulai matang secara fisik, emosi dan intelektual. Mereka haus akan pengalaman yang terbebas dari orangtua. Ikatan-ikatan dengan keluarga tidak terlalu diperketat lagi, tetapi tetap tidak menghilangkan peranan pengawasan orangtua.

  • Pengaruh Budaya

Keluar masuknya kebudayaan – kebudayaan asing melalui media massa sebenarnya dapat membentuk masyarakat yang majemuk, dinamis dan akhirnya membuat identitas kebangsaan semakin kuat dan mengakar dalam benak masyarakat sehingga dapat memperkaya kekayaan cultural suatu bangsa. Namun demikian proses pembetukan identitas nasional bukan merupakan sesuatu yang sudah selesai pada titik tertentu, tetapi sesuatu yang terbuka dan terus berkembang mengikuti perkembangan jaman. Akan terjadi pergeseran nilai dari identitas itu sendiri apabila identitas itu tidak dapat di jaga dan dilestarikan, dan pada akhirnya mengakibatkan identitas global menguasai nilai – nilai identitas nasional itu sendiri.
Dalam hal ini pengaruh media massa dalam penyebaran identitas sebuah bangsa dan akhirnya membentuk identitas baru sangatlah kuat. Tanpa media cetak ataupun elektronik niscaya persebaran identitas tidak akan sekuat saat ini. Mereka memegang kunci bagi masuk serta keluarnya suatu kebudayaan. Karena media massa adalah jalan bagi masuknya pengaruh dari luar maka media massa juga harus mampu menjadi filter bagi masuknya pengaruh – pengaruh tersebut.

ASPEK PSIKOLOGIS PENGGUNAAN INTERNET

Banyak aktivitas yang dapat dilakukan melalui internet ini baik untuk bidang pendidikan, kesehatan, bisnis, perdagangan, hukum, pembayaran, dan hiburan. Penyebab penggunaan internet semakin meluas ke beberapa bidang kehidupan yaitu karena adanya karakteristik yang saling terhubung sehingga sanggup menjangkau seluruh bagian dunia melalui apa yang dinamakan dengan jaringan computer. Karena itulah maka melalui internet sebagai media, memungkinkan segala aktivitas yang dilakukan bersifat global.

Dalam menggunakan internet, kebanyakan orang menggunakan identitas diri yang nyata dan bahkan ada juga yang secara virtual. Melalui identitas online konsisten dengan teori-teori pembentukan sosial. Identitas online dapat digunakan untuk mengeksplorasi aspek-aspek diri, memfasilitasi kesadaran diri yang lebih besar dan menjadi katalis untuk perubahan positif. Bahkan identitas online justru memfasilitasi flexible selves seseorang yang merupakan adaptasi yang wajar dan perwujudan eksplorasi diri. Dunia maya juga memfasilitasi keterbukaan emosional di ruang maya yang membuat individu mampu mengekspresikan diri dan dimengerti. Hubungan yang berarti terbentuk di dunia maya, kerena media ini secara natural memfasilitasi individu memaparkan diri lebih intim denga mediasi layar dan nama samaran.

digital-dementia-and-internet-addiction

Terdapat banyak sekali jejaring social yang dibuat dengan menggunakan identitas palsu. Di internet, kita dapat memperlihatkan jati diri kita dan juga menyembunyikan jati diri kita yang sesungguhnya. Akibatnya, kejahatan kerap kali terjadi dalam dunia maya. Sebagai contoh adalah kasus penipuan atau penculikan yang marak beredar.

Dunia virtual memang bukan dunia real. Kartunis Peter Steiner pernah mengirim karikatur seekor anjing sedang bermain internet dan dipublikasikan di The New Yorker, 5 Juli 1993 dengan tulisan “On the internet, nobody knows you’re a dog.” Sementara itu, pemikir Prancis Jean Baudrillard menandaskan dunia sekarang semakin masuk ke hipperrealitas di mana kita tidak bisa membedakan mana yang asli dan mana yang bukan. Perasaan kita bisa turut lebih hanyut pada penderitaan tokoh dalam sinetron yang notabene tidak nyata daripada tersentuh dengan nasib tetangga yang nyata ada dan sedang kena musibah. Psikolog John Suler, seperti dikutip dari buku “Facebook and Philosophy: What’s on Your Mind?” (2010), mengatakan bahwa dunia online telah memicu “disinhibition effect” di mana orang lebih gampang menampilkan kesejatian dirinya (self-disclose) bila dibanding dalam dunia nyata. Di sini, orang bisa mengeluarkan semua isi hati, kekesalan, kritikan, komentar provokatif, dan sebagainya.

Orang yang dalam dunia nyata terkenal pendiam, bisa menjadi pembual di dunia online. Hal ini kental dengan unsur paradoksnya, yakni orang berani menampilkan dirinya yang nyata (real self) di media yang tidak nyata atau lebih tepat disebut sebagai dunia virtual dan dengan identitas yang anonim.

Contoh Kasus :

Saya adalah pengguna jasa kereta api, saat berada di stasiun saya sengaja memperhatikan orang-orang disekitar saya, saya melihat banyak sekali orang-orang yang akan pergi bekerja, mereka tampak sibuk menggenggam dan memainkan gadget yang mereka punya, sehingga meskipun terlihat sangat padat aktivitas di stasiun tetapi, saya merasa tidak banyak orang disini, karena mereka sangat sibuk dengan gadgetnya. Kemudian saya berjalan mendekati kursi panjang yang disediakan di tempat menunggu datangnya kereta, 8 dari 10 orang yang duduk sangat sibuk dengan gadget mereka, saya terheran dan merasa aneh dengan keadaan ini, karena saya merupakan tipe orang yang jarang mengeluarkan gadget di tempat umum. Meskipun mereka berdekatan, tetapi hanya sedikit yang mengajak ngobrol satu dengan yang lainnya. Kemudian, saya sengaja duduk diantara mereka, saya penasaran dengan apa yang mereka lakukan dengan gadget mereka. Setelah saya perhatikan, ternyata mereka sedang sibuk mengakses internet, diantaranya mengakses informasi, bermain game online (game medsos)yang paling banyak adalah menggunakan media sosial yaitu, twitter, blackberry mesangger, instagram, path dsb. Kemudian saya berdiri dan berjalan-jalan sambil memperhatikan orang-orang disekitar. Saya melihat seorang perempuan yang sedang memainkan gadgetnya, dan ketika saya perhatikan dia hanya menggeser-geser menu gadgetnya. Kali ini saya lebih terkejut lagi.

Kesimpulan

Internet dan gadget merupakan hal yang mungkin untuk sebagian orang tidak dapat dipisahkan, internet dan gadget membuat orang-orang menjadi “internet and gadget addiction” atau membuat seseorang menjadi “addict” dengan internet dan gadget mereka, internet memang sangat membantu seseorang dalam mendapatkan informasi dan menghubungkan seseorang dengan orang lain yang tidak dapat dia temui, namun hal itu menyebabkan seseorang menjadi tidak peduli dengan keadaan disekitar mereka, dan lebih tertarik dengan obrolan lewat gadget mereka, hingga mereka tampak sedang “sibuk” (sebenarnya mencari kesibukan) padahal mereka tidak sadar bahwa mereka telah melakukan hal unsocial terhadap orang-orang disekitar mereka. Seperti kebanyakan orang bilang “Internet mendekatkan yang jauh, dan menjauhkan yang dekat?”. Oleh karena itu, alangkah baiknya kita menyimpan atau menggunakan gadget kita seperlunya. Tidak ada salah nya jika kita mengobrol dengan orang yang ada disekitar kita, daripada kita “mencari kesibukan” dengan hal yang tidak penting, karena takut mati gaya atau kikuk didepan banyak orang.

Leave a comment